Yvo and utiketIndonesia

Panduan Wisata Nakhon Si Thammarat

Nakhon Si Thammarat

Nakhon Si Thammarat merupakan ibukota dari Provinsi Nakhon Si Thammarat, Thailand. Kota ini terletak di bagian sebelah timur Semenanjung Melayu atau sekitar 610 kilometer sebelah selatan Bangkok. Beberapa provinsi yang berdekatan dengan wilayah ini diantaranya adalah Songkhla, Phatthalung, Trang, Krabi serta Surat Thani. Ada beberapa tempat menarik yang bisa Anda kunjungi di kota ini.

Tempat wisata terpopular

Informasi turis

Yang dapat ditemui

Bila Anda datang ke kota ini kunjungilah salah satu kuil yang paling popular di kota ini yakni Wat Phra Mahathat Vihan, sebuah kuil Buddha yang sungguh menarik. Ada juga Museum Nasional Nakhon Si Thammarat. Sebuah tempat yang tepat bagi Anda yang ingin berwisata sejarah. Lihat juga Wirathai Monument yakni sebuah monumen yang didirikan untuk mengenang dan menghormati para tentara Thailand yang gugur melawan tentara Jepang pada Perang Dunia II. Bila Anda mau, kunjungi juga Bang Pu yang merupakan sebuah desa dimana kerajinan gerabah diproduksi. Anda bisa melihat proses pembuatannya.

Yang dapat dilakukan

Somdet Phra Sri Nakharin 84 Park merupakan sebuah taman yang sering dikunjungi oleh para wisatawan maupun penduduk lokal. Terdapat sebuah kebun binatang terbuka, taman olahraga di tempat ini sehingga sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga Anda di tempat ini. Terdapat sebuah air terjun yang dikenal dengan nama Namtok Phrom Lok. Suasana alam di sekitar air terjun ini juga cukup sejuk. Bagi Anda yang ingin berbelanja dan membeli souvenir untuk keluarga di rumah dapat datang ke sepanjang Tha Chang Road. Ada banyak toko souvenir yang bisa Anda temukan di sini.

Makanan yang harus dicoba

Makanan di kota ini memang cukup bervariasi. Banyak menawarkan makanan yang cukup menggoda selera Anda. Kebanyakan makanan dipengaruhi oleh gaya makanan dari Cina maupun India. Salah satu makanan yang bisa menggugah selera Anda adalah Khao Soi yakni makanan berupa mie yang dihidangkan dalam sup kari ayam dengan rasanya yang menggoda. Cicipi juga Phanaeng Curry yakni sejenis kari kental yang berisi daging sapi maupun ayam dan bisa juga disajikan dengan nasi putih. Rasa dan aroma dari kari ini cukup menggoda.

Bagaimana sampai ke Nakhon Si Thammarat

Terbang ke Nakhon Si Thammarat: Nakhon Si Thammarat melalui jalan udara di layani oleh Nakhon Si Thammarat Airport. Nakhon Si Thammarat Airport terletak sekitar 14 km utara dari Nakhon Si Thammarat. Baca lebih lanjut tentang Nakhon Si Thammarat Airport atau cari penerbangan ke Nakhon Si Thammarat

Kota dekat

Obyek wisata dekat Nakhon Si Thammarat

Pantai dan Kepulauan: